Affandnews|Metro – Pemerintah Kota Metro cek ratusan kendaraan dinas untuk memastikan kendaraan operasional dalam kondisi prima. Hasilnya, ditemukan sejumlah randis yang masih menunggak pajak.
Pengecekan terhadap sebanyak 202 kendaraan menyasar pemeriksaan fisik, mesin, maupun kelengkapan surat, dan administrasi kendaraan dinas. Kegiatan itu dilakukan di halaman Wisma Haji Al-Khoiriyah, Rabu, 5 Maret 2025.
Hal itu untuk dilakukan sebagai langkah pendataan, sekaligus memastikan kendaraan operasional dalam kondisi prima.
Wali Kota Metro, Bambang Iman Santoso mengimbau Organisasi Perangkat Daerah (OPD) agar taat membayar pajak.
Bambang menginstruksikan satuan kerja terkait, segera melunasi tunggakan pajak kendaraan dinas.[Advertorial]